LET'S DISCOVER!

Alun-Alun Kota Probolinggo
Free
Jl. KH Mas Mansyur, Probolinggo, Jawa Timur, Indonesia, Bromo, Probolinggo
Taman , Tempat Kegiatan , Tempat Bermain & Hiburan
about Alun-Alun Kota Probolinggo

Sudah menjadi lumrahnya, jika pusat kota atau kabupaten berada di alun-alunnya. Rasanya tradisi ini dimulai dari sebelum jaman kemerdekaan, bahkan saat kerajaan pun tradisi ini sudah berlaku. Saat ini pun untuk mencari lokasi sebuah tempat di kota yang mungkin baru anda datangi, alun-alun merupakan penunjuk arah yang paling pas. Karena tentu berada di tengah kota. Bahkan semakin kesini, alun-alun juga menjadi sarana rekreasi keluarga. Karena selain rindang, biasanya disini tersedia pusat jajanan dan hiburan rakyat.

Kelebihan Alun-alun Kota Probolinggo

Mestinya semua alun-alun memiliki fungsi yang sama di setiap kota. Berarti mestinya tidak ada yang berbeda bukan antara satu alun-alun dengan alun-alun lainnya. Tapi berbeda dengan Probolinggo. Ada beberapa hal yang menarik dari alun-alun ini, antara lain:

 

  1. Ada pasar kuliner yang diadakan setiap hari minggu. Pasar ini juga menjual beraneka ragam tanaman.
  2. Letaknya berdekatan dengan penjara dan perpustakaan. Jadi jika ingin bersantai sambil membaca buku, anda akan disuguhi rindangnya pepohonan.
  3. Terdapat taman bunga dan hot spot untuk berinternet gratis.

Berbagai Fasilitas di Alun-alun Kota Probolinggo

Selain berbagai tempat yang disebutkan diatas, seperti umumnya alun-alun anda akan menemukan masjid jami di dekat sini. Selain itu di dekat alun-alun juga terdapat stasiun kereta api untuk menuju kota-kota di timurnya seperti Banyuwangi, Jember maupun di baratnya seperti Malang dan Surabaya. Jangan khawatir bagi anda yang ingin menginap, ada banyak hotel dan restoran disini.