LET'S DISCOVER!

Sungai Citarik
Free
Cikidang, Sukabumi., Cikidang, Sukabumi
Wisata Alam , Tempat Bermain & Hiburan
about Sungai Citarik

Mengagumi indahnya alam Sukabumi memang tidak butuh waktu lama. Begitu memasuki wilayah Sukabumi, anda seketika akan langsung terpana dengan kecantikan lukisan Tuhan di Sukabumi. Inilah mengapa Sukabumi punya berbagai wisata yang patut anda kunjungi, salah satunya adalah wisata alam Sungai Citarik.

Hulu dari Sungai Citarik terletak di Taman Nasional Gunung Halimun, Sukabumi. Arusnya yang deras menantang dan bebatuan sungai yang memberikan medan tersendiri membuat Sungai Citarik menjadi tempat wisata arung jeram yang sangat ternama. Sungai Citarik adalah primadona arung jeram di Jawa Barat. Debit air yang seakan tidak pernah habis dan stabil sepanjang tahun, serta jeram dan bebatuannya membuat Sungai Citarik menyediakan tingkat kesulitan yang berbeda. Selain itu, tidak hanya anda harus menangani jeram yang ada di Sungai Citarik, anda juga akan terpukau dengan indahnya alam yang berada di sisi - sisi Sungai Citarik tersebut.

Adrenalin anda seolah terpacu tiada henti jika mengarungi jeram di Sungai Citarik ini. Ada lima operator arung jeram dengan pemandu yang bersertifikat. Untuk anda yang ingin mencobanya, datanglah dalam kelompok yang cukup besar untuk mendapatkan diskon, datang pada musim hujan supaya debit airnya lebih kuat, dan jangan lupa membawa pakaian ekstra karena anda pastinya akan pulang dalam keadaan basah.

Lokasi Sungai Citarik

Sungai Citarik terletak di kawasan Cikidang, Sukabumi.