MARI BERJELAJAH

Pura Saraswati
Jalan Raya Utama Ubud, Gianyar, Bali, Ubud, Bali
Tempat Ibadah
tentang Pura Saraswati

Seperti yang telah kita ketahui, Bali merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang terkenal dengan mayoritas agama hindu. Begitu banyaknya penganut agama hindu disana, membuat banyak pura disana. Salah satu pura yang cukup terkenal di Bali adalah Pura Saraswati. Pura yang berlokasi dikawasan Ubud ini merupakan candi yang didedikasikan untuk menghormati Dewa Hindu Saraswati. Pada abad ke 19 pura ini di dirikan oleh I Nyoman Lempad . Pura ini di dirikan sebagai salah satu bentuk penghormatan bagi Dewi Ilmu Pengetahuan Saraswati.

Sudut Menarik di Pura Saraswati bagi Para Fotografer

Anda akan menemukan berbagai hal yang menarik didalam kawasan objek wisata ini seperti kolam air, kolam teratai, pertunjukan tarian dan berbagai ukiran dinding yang sangat indah. Didalam kawasan ini Anda akan banyak mempelajari kebudayaan Bali. Selain sebagai tempat edukasi, Anda yang menyukai fotografi juga dapat memanfaatkan objek ini sebagai salah satu tempat untuk dijadikan objek foto Anda. Bagi Anda yang menyukai keindahan alam, Anda dapat melihat kolam teratai yang sangat indah. Sementara Anda yang menyukai kebudayaan, Anda dapat menyaksikan pertunjukan tarian kecak dan berbagai jenis tarian Bali lainnya yang dipentaskan pada hari Kamis malam.

Untuk mencapai kawasan wisata ini, Anda tidak membutuhkan banyak waktu. Lokasinya sangat terjangkau dari kawasan wisata ini terletak tidak jauh dari ibu kota provinsi Bali yaitu Denpasar. Anda hanya memerlukan waktu sekitar 25 menit perjalanan dari Denpasar dan menempuh kurang lebih 18km.