MARI BERJELAJAH

Pantai Benua Patra
Free
Jl. Jendral Sudirman, Balikpapan, Kalimantan Timur, Indonesia, Pusat Kota Balikpapan, Balikpapan
Wisata Alam
tentang Pantai Benua Patra

Kota Balikpapan di Kalimantan Timur adalah kota yang sibuk karena industri minyaknya. Namun di balik kesibukan tersebut, masih tersimpan keindahan yang ada, seperti contohnya Pantai Benua Patra yang ada di tempat paling ujung semenanjung Balikpapan ini. Tempat ini sudah sangat dikenal warga setempat, dan menjadi tempat liburan dan berwisata pada hari libur.

Informasi Tempat Wisata Pantai Benua Patra

Sebenarnya daerah tempat wisata ini masih merupakan lahan milik Pertamina. Namun karena aksesnya terbuka untuk publik, maka banyak warga, terutama remaja, yang berkunjung ke sini. Di sini Anda bisa menikmati pemandangan indah matahari terbenam, dengan bebatuan karang alami yang ada di sepanjang garis pantai untuk mencegah terjadinya abrasi. Tempat pantai ini berada sangatlah mudah diakses karena berlokasi di pinggir jalan utama.

Info Harga Tiket dan Fasilitas Pantai Benua Patra

Untuk masuk ke pantai ini, Anda tidak akan dikenakan biaya sepeserpun alias gratis. Namun kekurangannya tentu saja tidak adanya fasilitas yang lengkap. Anda tidak akan menemukan penjual makanan atau penyewaan perahu dan ban. Namun kemudahan akses yang diberikan ke lokasi ini membuat banyak orang tidak terlalu mempedulikannya. Pantai ini sangat mudah diakses karena berada di tepi jalan. Jika Anda berkunjung dari arah Plaza Balikpapan, maka hanya butuh waktu 5 menit berkendara untuk sampai ke tempat ini.