Kemana anda akan berakhir pekan di Bandung? Pertanyaan ini akan selalu memiliki jawabannya, karena Bandung adalah kota yang tidak pernah kehabisan tempat wisata. Sebut saja, Bandung pasti punya. Bandung juga selalu berinovasi untuk menghadirkan wisata yang baru dan pastinya akan disenangi oleh para pengunjungnya. Salah satu yang baru di Bandung adalah Trans Studio Mall, mall mewah baru di Bandung yang penting untuk anda kunjungi.
Kawasan Trans Studio Bandung sering disebut - sebut sebagai One Stop Tourism. Bagaimana tidak, selain Trans Luxury Hotel untuk tempat menginap, anda juga bisa bermain di Trans Studio Bandung (taman bermain indoor) dan belanja di Trans Studio Mall. Dahulu merupakan Bandung Supermall, sejak diubah menjadi Trans Studio Mall, pusat perbelanjaan ini mendapat penghargaan The Best Shopping Mall pada tahun 2013.
Di Trans Studio Mall ini anda bisa mendapati aneka tenants kelas premium seperti Hugo Boss, Red Valentino, Salvatore Ferragamo, Tommy Hilfiger dan Versace. Tidak ketinggalan, ada juga toko buku Gramedia, aneka perawatan tubuh, tempat karaoke, sampai bioskop.
Kuliner pun tidak kalah lengkapnya seperti De Risol, Lotek Suniaraja, Siomay Yeye, Mie Kocok Bandung, Ampera, Tahu Gejrot, Sate Kardjan dan masih banyak lagi.
Puas mengisi perut, jangan lupa berpose di beberapa lokasi Trans Studio Mall yang menarik seperti backdrop bertema mesin, atrium yang berhias ratusan kupu - kupu kertas, dan lainnya.
Untuk anda yang ingin berkunjung, Trans Studio Mall terletak di Jalan Jenderal Gatot Subroto 289, Bandung.