Pilihan Sewa Apartemen Pasteur Terbaik dengan Harga Murah
Pasteur, Sukajadi adalah salah satu kelurahan yang ada di Kota Bandung. Kawasan yang satu ini memang dikenal cukup padat penduduk, khususnya adalah didominasi oleh para pendatang. Itulah mengapa tidak heran jika seandainya Anda dapat dengan mudah menemukan banyak akomodasi-akomodasi menarik, apalagi bagi wisatawan maupun Anda dengan tujuan perjalanan bisnis yang ingin berkunjung kesini. Jadi tidak perlu khawatir masalah tujuan penginapan.
Tempat Wisata Sekitar Pasteur
Selain itu tidak bisa dipungkiri jika seandainya Anda juga dapat menghabiskan waktu liburan kesini untuk mengunjungi berbagai macam obyek wisata menarik. Karena pada dasarnya lokasi yang ada di sekitarnya juga dikenal memiliki banyak sekali obyek wisata bagus untuk menghabiskan waktu liburan Anda, berikut ini ada beberapa rekomendasinya, yaitu:
- Pandora Experience Bandung, salah satu obyek wisata kekinian yang cukup unik, karena disini nantinya Anda dapat bermain permainan melarikan diri, tampilannya juga sangat kekinian sehingga cocok digunakan sebagai spot untuk pengambilan gambar, karena begitu instagramable.
- Kebun Binatang Bandung, yaitu sebuah tempat wisata yang memiliki banyak sekali koleksi beragam jenis satwa, tentunya akan sangat menarik untuk dikunjungi, apalagi bersama dengan buah hati. Karena nantinya mereka akan lebih banyak belajar mengenai hewan-hewan disini.
- Taman Sukajadi, sebuah kawasan terbuka hijau yang sangat cocok untuk menghabiskan waktu liburan akhir pekan, apalagi bagi keluarga yang tengah membangun quality time, namun tidak ingin keluar terlalu banyak biaya, karena untuk masuk kesini gratis, bahkan Anda dapat menikmati beragam jenis fasilitas menarik yang disediakan.
- Taan Film, ini adalah sebuah taman tematik, ruang terbuka bagi publik dimana nantinya Anda dapat melihat berbagai bangunan unik yang cocok digunakan sebagai spot untuk pengambilan gambar atau berfoto. Taman yang satu ini nyatanya mulai diresmikan oleh Walikota Bandung pada tahun 2014 lalu dan selalu ramai dengan pengunjung, apalagi ketika sudah memasuki akhir pekan atau weekend.
- Jeans Cihampelas, ini merupakan sebuah pusat perbelanjaan dimana nantinya Anda bisa berburu beragam jenis koleksi jeans terbaik dengan harga yang sangat murah, tawaran harganya grosir. Apalagi Bandung sendiri juga dikenal sebagai surganya belanja item fashion murah.
- Taman Balai Kota Bandung, ruang terbuka publik yang satu ini agaknya juga jadi salah satu tempat wajib yang harus Anda kunjungi, apalagi setelah sebelumnya jauh-jauh datang ke Bandung. Faktanya ada banyak sekali fasilitas menarik yang bisa Anda temukan disini dan siapa saja bisa masuk gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun.
Kuliner Sekitar Pasteur
Bagi yang ingin icip-icip atau jelajah kuliner nikmat maka tidak perlu khawatir juga, mengingat ada cukup banyak diantara rekomendasi rumah makan yang nantinya bisa Anda kunjungi untuk memuaskan lidah, diantaranya adalah:
- Saka Bistro and Bar.
- Ibis Pasteur.
- Iga Bakar Si Jangkung.
- Kuliner Van Java.
- Bebek Kaleyo Bandung.
- Shingen Izakaya.
- Warung Steak Pasadena.
- Manjabal 2 Pasteur.
- Sangkuriang Resto.
- Saung Kabayan.
Akses Menuju Pasteur
Mudah sekali jika memang Anda ingin menghabiskan waktu liburan kesini, atau mungkin yang memiliki tujuan lain seperti diantaranya adalah kepentingan bisnis atau bekerja. Karena dapat mengandalkan beragam jenis sarana transportasi umum untuk aksesnya, yaitu memakai bus, kereta, menggunakan taksi maupun dengan angkutan dalam kota, hingga angkutan online. Memakai kendaraan pribadi justru akan jauh lebih mudah.
Pilihan Sewa Apartemen Sekitar Pasteur
Sewa apartemen dapat dijadikan sebagai alternatif terbaik untuk akomodasi Anda selama berada disini. Berikut ini ada beberapa rekomendasi yang ditawarkan oleh Travelio, yaitu:
- Homey 2BR Apartment at Galeri Ciumbuleuit 2 by Travelio
Nikmati kenyamanan tinggal di apartemen seluas 62 meter persegi ini untuk maksimal dihuni oleh 5 orang, dibekali dengan 2 buah kamar tidur dan juga 2 buah kamar mandi, fully funished dan masih ditambah pula dengan fasilitas gedung untuk penghuninya. Harga istimewa yaitu mulai dari 500 ribuan rupiah perharinya, sedangkan untuk sewa bulanan mulai dari 5,8 juta rupiah dan untuk sewa tahunan sekitar 60 juta rupiah, lokasinya yang strategis juga memungkinkan kemudahan akses.
- Strategic 2BR at Sudirman Suite Apartment by Travelio
Lokasi apartemen ini ada di Jalan Jenderal Sudirman No.588, sementara itu Luas apartemen ini adalah sebesar 38 meter persegi yang ditunjang dengan 2 kamar tidur dan juga sebuah kamar mandi. Hunian tersebut dapat ditempati maksimal 4 orang, dari segi harga atau tarif sewa harian mulai dari 450 ribu rupiah, sewa bulanan seharga 5,4 jutaan rupiah dan untuk sewa tahunan sendiri sekitar 50 juta rupiah. Nikmati fasilitas yang cukup lengkap sudah fully funished dan tambahan fasilitas gedung yang lainnya.
- Homey Studio Gateway Pasteur Apartment near Exit Toll by Travelio
Anda bisa mendapatkan fully funished ditambah juga dengan berbagai fasilitas tambahan lainnya untuk penunjang seperti fasilitas gedung, apartemen seluas 28 meter persegi ini dilengkapi dengan sebuah bed, lokasinya yang strategis menjamin kemudahan untuk akses. Tarif sewa hariannya spesial mulai dari 325 ribuan rupiah, sedangkan sewa bulanan disini dibandrol sekitar 3,6 juta rupiah dan untuk sewa tahunan sebesar 32,5 juta rupiah.
- Stylish 2BR gateway Pasteur Apartment by Travelio
Hunian yang satu ini memiliki luas 47 meter persegi yang diimbangi dengan 2 buah kamar tidur dan juga sebuah kamar mandi, bisa dihuni maksimal hingga 2 orang, sudah fully funished yang diimbangi dengan keberadaan fasilitas gedung penunjangnya. Lokasinya yang begitu strategis juga memungkinkan Anda nantinya untuk lebih mudah akses menuju apartemen tersebut. Sementara itu, untuk sewa harian disini nilainya mulai dari 400 ribuan rupiah, sedangkan sewa bulanan seharga 5,1 juta rupiah dan untuk sewa tahunannya sebesar 56 juta rupiah.
- Convenient Studio at Gallery Ciumbuleuit 3 Apartment by Travelio
Apartemen ini menawarkan ruangan yang begitu luas yaitu 33 meter persegi, dibekali dengan sebuah bed dan sebuah kamar mandi, dapat dihuni oleh 2 orang di dalamnya, sedangkan ia juga dibekali dengan fasilitas unit yang cukup menarik begitu juga dengan fasilitas gedung penunjangnya sendiri. Lokasinya tergolong begitu strategis dan mudah untuk diakses, untuk tarif sewa harian disini adalah sekitar 300an ribu rupiah, sewa bulanan disini dengan harga mulai dari 4,1 juta rupiah dan untuk sewa tahunannya adalah sebesar 37 juta rupiah.
Keuntungan Menyewa Apartemen Sekitar Pasteur
Berbagai macam nilai lebih nantinya bisa Anda rasakan dengan menyewa apartemen disini, apalagi lewat Travelio yang memberikan tawaran harga bersaing. Bisa lebih mudah untuk pilah-pilih apakah itu sewa harian, bulanan maupun tahunan. Anda juga bisa melakukan pembayaran dengan sistem cicilan untuk sewa bulanan dan tahunan, tanpa harus memakai kartu kredit.
show less