Sewa Apartemen Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara Tarif Harian Murah
Pantai Indah Kapuk atau yang dikenal juga sebagai PIK merupakan salah satu komplek perumahan yang lokasinya berada di Penjaringan, Jakarta Utara. Ini juga dikenal sebagai salah satu kawasan elite yang ada disana. Sehingga banyak diantara masyarakat dengan tujuan bisnis yang tinggal disini. Apalagi untuk area sekitarnya sendiri juga terkenal menawarkan banyak sekali obyek wisata yang menarik, sehingga sering kali ramai dikunjungi oleh wisatawan, apalagi jika seandainya sudah memasuki musim liburan.
Tempat Wisata Sekitar Pantai Indah Kapuk
Bagi Anda yang datang dengan tujuan wisata, tentunya harus tahu terlebih dahulu rekomendasi dari tempat wisata menarik yang ada disini. Sehingga nantinya tidak akan kebingungan dengan tujuan Anda, manfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya, untuk mengunjungi beberapa obyek wisata menarik, seperti diantaranya adalah:
- Taman Wisata Alam Mangrove, ini merupakan sebuah obyek wisata alam yang cukup terkenal disini, karena memang memiliki pemandangan yang begitu indah, ditambah dengan fasilitas yang ditawarkan untuk wisata sendiri sangatlah banyak, sehingga selalu ramai dengan pengunjung, Anda yang tengah mencari spot foto menarik juga ada disini.
- Pusat Pendidikan Konservasi dan Lingkungan Suaka Margasatwa Muara Angke, ini juga termasuk sebagai tempat wisata terkenal yang ada disini, dimana nantinya Anda bisa berwisata sambil belajar juga, sering kali dijadikan sebagai tempat kunjungan edukasi bagi anak-anak sekolah disini.
- Waterboom PIK, wisata bermain air juga ditawarkan dengan banyak sekali pilihan permainan airnya, juga beragam jenis kolam, mulai dari untuk anak-anak sampai dengan ditujukan untuk orang dewasa ada disini, cocok untuk menghabiskan waktu liburan.
- Kawasan Ekowisata Mangrove PIK, tempat wisata alam di kawasan Jakarta Utara ini juga banyak sekali dituju oleh wisatawan yang sekedar ingin melepas penat mereka, apalagi disini ada tawaran beberapa fasilitas bermain yang juga tidak kalah menarik untuk dicoba.
- Museum bank Indonesia, tidak begitu jauh dari kawasan tersebut, maka nantinya Anda juga bisa menemukan Museum BI yang memiliki berbagai macam koleksi menarik di dalamnya, mulai dari mata uang sampai dengan alat pembuatan mata uang juga dipamerkan disini..
- Pandora Experience Escape Adventure, nikmati keseruan wisata disini, Anda nantinya harus dituntut untuk memecahkan sebuah kasus misteri yang sangatlah menarik.
- Dufan, tak begitu jauh dari Pantai Indah Kapuk, maka jika seandainya Anda ingin menikmati obyek wisata berupa taman bermain, tak ada salahnya untuk datang kesini, ada berbagai macam keseruan yang menanti.
Kuliner Sekitar Pantai Indah Kapuk
Berbagi pengalaman rasa juga sangatlah penting untuk Anda lakukan disini, apalagi banyak diantara rumah makan recommended yang dapat Anda coba, tentunya dengan berbagai macam menu, mulai diantaranya adalah menu khas daerah, kemudian juga ada makanan oriental sampai dengan hidangan barat, berikut ini diantaranya rekomendasi yang wajib untuk Anda coba, yaitu:
- Bangkok Garden.
- Hajime Ramen.
- Warung Mewah.
- The Lab.
- Shirokuma.
- Holyduck.
- Korean BBQ Mapogalmaegi.
- Cut The Crab.
Akses Menuju Pantai Indah Kapuk
Untuk menuju kawasan yang satu ini mudah, karena Anda dapat mengandalkan berbagai macam pilihan sarana transportasi, mulai diantaranya adalah dengan menggunakan kendaraan pribadi, sampai dengan memanfaatkan sarana transportasi umum, layaknya bus, angkutan umum dalam kota ataupun dengan mengandalkan angkutan online juga sekarang tersedia.
Pilihan Sewa Apartemen Sekitar Pantai Indah Kapuk
Banyak sekali akomodasi menarik yang dapat Anda jadikan sebagai tempat menginap di area ini, mulai diantaranya adalah dengan menginap di hotel ataupun juga jika seandainya ingin lebih leluasa, maka Anda dapat mengandalkan apartemen. Banyak sekali rekomendasi apartemen yang nyaman, lokasinya strategis dan juga ditawarkan dengan harga terjangkau, Travelio memberikan beberapa pilihannya, yaitu:
- Cozy Stay Studio Room at Gold Coast Apartment by Travelio
Hunian yang sangat nyaman untuk tempat menginap sementara disini, apalagi lokasinya juga tergolong strategis. Anda bisa mendapatkan apartemen dengan luas 28 meter persegi, dibekali dengan sebuah bed dan juga sebuah kamar mandi, dapat dihuni sendiri atau maksimal sampai 2 orang. Untuk tarif sewa perharinya mulai dari 370an ribu rupiah Anda sudah bisa mendapatkan full funished, kemudian juga ditunjang dengan fasilitas unit hingga fasilitas gedung.
- Simple 2BR City Park Apartment by Travelio
Apartemen ini memiliki luas sekitar 33 meter persegi, dimana di dalamnya dibekali dengan 2 buah kamar tidur dan sebuah kamar mandi, jadi bisa menampung maksimal 4 orang. Ada pula fasilitas unit penunjang seperti diantaranya adalah akses internet gratis, tissue, laundry, elevator dan sebagainya. Untuk tarif sewa perharinya sendiri mulai dari angka 230an ribu rupiah. Lokasinya ada di Jalan Malibu Raya.
- City View Studio @Green Bay Pluit Apartment by Travelio
Tarif sewa harian di apartemen ini mulai dari angka 380 ribu rupiah, mendapatkan apartemen dengan luas sebesar 21 meter persegi, kemudian juga dilengkapi dengan fasilitas penunjang layaknya 1 buah bed dan juga sebuah kamar mandi, dapat dihuni sendiri hingga maksimal 2 orang. Lokasinya juga strategis ada di Jalan Pluit Karang Ayu Barat, sehingga memungkinkan kemudahan bagi Anda di dalam aksesnya. Bahkan juga sudah dibekali dengan full funished.
- Green bay Pluit 2BR apartment with Direct Access to Shopping Cnter by Travelio.
Lokasi apartemen yang satu ini sangatlah strategis, bahkan memungkinkan akses Anda secara langsung ke pusat perbelanjaan, jadi memberikan kemudahan untuk Anda dengan tinggal disini. Ukurannya sendiri adalah seluas 33 meter persegi, dibekali dengan 2 buah kamar tidur dan juga sebuah kamar mandi, dapat dihuni maksimal hingga 4 orang. Dapatkan unit fasilitas seperti diantaranya adalah akses internet gratis, living room dan juga elevator untuk mempermudah aksesnya. Biaya sewa perhari mulai dari 400 ribu rupiah.
- Studio Room Apartment @City Park
Apartemen ini ditawarkan dengan harga sewa harian mulai dari 290an ribu rupiah, tipenya sendiri adalah studio room yang dibekali sebuah bed dan juga sebuah kamar mandi, dapat ditempati maksimal oleh 2 orang. Ada unit fasilitas dan juga fasilitas gedung yang ditawarkan disini untuk semakin menjamin kenyamanan Anda dalam menginap, berada di kawasan Cengkareng yang sangat strategis dengan sarana transportasi umum.
Keuntungan Menyewa Apartemen Sekitar Pantai Indah Kapuk
Dengan menyewa apartemen di daerah ini, maka nantinya ada beragam keuntungan yang bisa didapatkan, apalagi jika seandainya menyewa dari Travelio. Situs ini akan memberikan banyak sekali pilihan apartemen untuk Anda tempati, mulai dari tawaran harga termurah sampai dengan yang paling mewah ada, ingin sewa harian, bulanan maupun tahunan juga bisa dilakukan disini. Bahkan Travelio ini sendiri sering kali memberikan promo istimewa untuk penggunanya.
show less