Saat berwisata, yang paling menyenangkan tentu saja adalah melakukan rekreasi sambil melakukan wisata kuliner. Mencicipi berbagai macam makanan khas dari berbagai daerah yang sedang dikunjungi merupakan suatu kewajiban, dan seringkali jika mengunjungi suatu tempat tanpa melihat-lihat tempat makan yang direkomendasikan, maka tidak bisa dibilang sudah benar-benar “mengunjungi” daerah wisata tersebut. Karena itu, jika mengunjungi Tanjung Pinang, sudah wajib untuk mampir ke Pusat Kuliner Akau Potong Lembu.

Tentang Akau Potong Lembu

Tempat ini bisa dibilang menjadi ikonnya kuliner di kota Tanjung Pinang. Berbagai macam makanan disediakan di sini. Mulai dari masakan laut khas lokal seperti kerang, Chinese food, sampai berbagai kuliner yang sangat khas Melayu, semuanya ada di tempat ini. Memang sangat layak menyebut tempat ini sebagai sebuah pusat kuliner. Apalagi dengan didukung tempatnya yang nyaman dan santai.

Lokasi, Waktu, Harga di Akau Potong Lembu

Tempat pusat kuliner ini cukup dekat dengan Pelabuhan Sri Bintan Pura, hanya sekitar 1 km saja. Hanya beberapa menit, maka Anda sudah sampai di tempat ini. Para pedagang akan mulai berjualan pada pukul 16.00 WIB, sementara untuk jam tutup tempat ini, biasanya pada pukul 00.00 WIB. Namun, tidak jarang waktu tutup mundur hingga pukul 02.00 WIB, tergantung dengan situasinya. Jangan khawatir dengan harga makanan yang ditawarkan, karena harganya cukup miring.

No Unit is available at the moment.
Mau Cari apa di Travelio?
House in Pulau Bintan
Popular Search Near Pusat Kuliner Akau Potong Lembu