Baima Clothing Wholesale Market

- Akomodasi yang sama. Harga Lebih Murah.

Free
16 Zhannan Road, Yuexiu, Yuexiu District, Guangzhou
Pusat Perbelanjaan

Berbelanja merupakan aktivitas yang sangat dinantikan saat sedang bepergian, apalagi berbelanja baju dan fashion. Bagi Anda yang sedang berada di Guangzhou atau berencana pergi ke kota ini, maka jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Baima Clothing Wholesale Market, salah satu pasar garmen grosir terbesar yang ada di ibukota Provinsi Guangdong ini.

Pusat perbelanjaan untuk kalangan menengah ke atas

Merupakan pasar terbesar dan juga terlengkap di Kota Guangzhou, pasar ini mentargetkan kalangan menengah ke atas. Buka pada Januari 1993, Anda akan menemukan berbagai produk buatan Hong Kong, Taiwan, dan lokal yang berkualitas, dan lebih dari 2.000 pertokoan. Mulai dari pakaian wanita, pria, pakaian resmi, baju santai, jaket, pakaian dalam, baju musim dingin, bahkan kostum zaman Dinasti Tang. Bila Anda sedang mencari pakaian wanita, maka Anda bisa langsung menuju lantai 1, 4, dan 5, yang menyediakan fashion bermerk dan berkualitas. Sementara di lantai 2 dan 3, Anda akan menemukan baju dengan kualitas lebih rendah, namun juga jauh lebih murah. Bagi para pria, Anda akan menemukan baju untuk Anda di lantai 6.

Informasi Baima Clothing Wholesale Market

Mempunyai 10 lantai dan menjual pakaian dari kelas menengah hingga atas, Anda akan menemukan barang di sini mempunyai harga lebih mahal, namun dengan kualitas di atas rata-rata. Anda bisa parkir di basement, atau mengunjungi tempat belanja ini dengan menggunakan Guangzhou Metro, turun di Stasiun Railway Guangzhou Exit D4. Pusat belanja ini buka mulai pukul 08.30 dan tutup pukul 17.30 waktu setempat.

Tidak ada hotel yang tersedia saat ini.
Mau Cari apa di Travelio?
Apartemen di Area Guangzhou
Pencarian Populer Dekat Baima Clothing Wholesale Market
Cek Akomodasi Unfurnished di Guangzhou
Cek Akomodasi Full Furnished di Guangzhou