MARI BERJELAJAH

Masjid Jami Pontianak
Free
Beting, Dalam Bugis, Pontianak Timur, Pontianak, Indoensia, Pusat Kota Pontianak, Pontianak
Tempat Ibadah , Tempat Bersejarah
tentang Masjid Jami Pontianak

Anda juga pasti sudah mendengar mengenai Kesultanan Kadariah bukan? sebagaimana lazimnya kesultanan Melayu, tentu sebagai pusat pemerintahan maka dibangunlah masjid yang menjadi satu kesatuan dengan istana tempat tinggal para Sultan. Di Pontianak pun demikian, Sultan Syarif Abdurrahman Al Kadrie sebagai Sultan pertama membangun masjid ini disamping istana yang digunakan sebagai kediaman beliau.

Arsitektur Masjid Jami Pontianak

Menjadi masjid tertua dan pertama yang dibangun di Kalimantan, sejak sekitar 300 tahun yang lalu tentu konstruksinya akan membuat penasaran. Bagaimana saat itu ornamen-ornamen masjid dibuat dan apa bahannya. Berdasarkan sejarah diketahui bahwa konstruksi awal masjid ini adalah dari kayu dan beratapkan rumbia. Namun sampai saat ini, masjid telah beratapkan genting dan di bagian bawah telah menggunakan cor semen. Meskipun sebagian besarnya tetap menggunakan kayu sebagai dinding-dindingnya.

Keunikan Masjid Jami Pontianak

Sebagaimana rumah-rumah di Kalimantan, masjid ini juga merupakan rumah panggung. Artinya tidak langsung menempel di tanah. Adapun yang juga menarik adalah jumlah pilar di dalam masjid. Ada 6 pilar penyangga yang memiliki diameter sangat luas. Bahkan mungkin sepelukan tangan pun belum tentu mampu untuk menggapai pilar ini. Selain itu letak masjid yang berada di pinggir sungai menjadikan beribadah disini akan terasa sangat menyenangkan. Tenang dan terasa dekat dengan alam. Dijamin anda tidak akan merasa kecewa mengunjungi masjid tertua di Pontianak ini.