Br. Silungan, Lod Tunduh, Ubud, Gianyar, Bali - ID properti: I3QRVKX1
Bila yang anda cari adalah ketenangan, pelayanan memuaskan, serta kenyamanan layaknya istana secara bersamaan, Anulekha Resort and Villas Ubud Bali adalah tempat yang ideal untuk itu. Karena tempat ini memang berada di kawasan yang tenang dan asri (Lihat Selengkapnya)
galeri kamar
kamar
properti
tipe properti
villa
Check-in
Check-out
12:00 PM
Tahun Dibangun
2013
Ukuran Ruangan
12 m²
fasilitas unit
24-Hours Frontdesk
Airport Transfer
Baby Coat
Baby Sitting
Bar / Pub
Bicycle Rental
Business Centre
Car Park
Coffee Shop
Concierge
Deposit Box
Family Room
Free Wi-Fi In Room
Laundry Charge
Limited Hours Room Service
Luggage Storage
Poolside Bar
Restaurant
Rooftop Bar
Shuttle Service
Tour Desk / Tour Information
Wi-Fi In Public Area
Garden
Jacuzzi
Massage
Outdoor Pool
informasi tambahan
Operasional Info
Tahun Dibangun
2013
Ukuran Ruangan
12 m²
Q&A - Diskusi tentang properti ini
Belum ada pertanyaan tentang properti ini

    informasi sewa Anulekha Resort & Villas

    Lokasi Anulekha Resort and Villas Ubud Bali

    Berlokasi di wilayah yang sejuk dan asri, Anulekha Resort and Villas Ubud Bali memang tempat yang ideal bagi anda yang mencari ketenangan dan hijaunya alam pedesaan, namun tetap dengan pelayanan yang ramah dan fasilitas berkualitas. Cocok bagi anda yang ingin keluar dari rutinitas menyesakkan perkotaan besar, berdiri tepatnya di Banjar. Silungan, Lod Tunduh, Ubud Gianyar Bali tempat ini laksana istana ditengah-tengah nikmatnya hawa pedesaan yang penuh nuansa seni dan budaya. Bagi anda para tamu yang datang dari Bandar Udara Internasional Ngurah Rai Denpasar Bali, anda bisa menempuh perjalanan selama lebih kurang 90 menit mengendarai mobil, atau bisa memanfaatkan fasilitas shuttle bandara yang disiapkan oleh pihak Villa.

    Tempat rekreasi disekitar Anulekha Resort and Villas Ubud Bali

    Dengan memilih untuk menginap di Anulekha Resort and Villas Ubud Bali, anda telah memilih dengan tepat, karena selain menghadirkan suasana menenangkan khas pedesaan yang bisa membuat anda rileks, tempat ini juga tidak begitu jauh dengan beberapa destinasi menarik yang harus anda kunjungi selama berada di kawasan Ubud Bali. Di kawasan ini ada tempat bernama "The Yoga Barn", yang dari namanya kita sudah dapat mengetahui bahwa tempat ini merupakan tempat untuk berlatih olahraga yoga yang begitu banyak manfaatnya untuk kesehatan jasmani maupun rohani, tempat ini berjarak lebih kurang 1 km dari property. Bagi anda para pecinta kopi, tidak perlu risau karena ada tempat yang menyajikan beraneka ragam kopi nusantara, tempat ini bernama "Warkop at Arma Resort" yang berjarak lebih kurang 2 km. Ada juga "Buddhas and Silk" yang merupakan galeri koleksi patung-patung bernilai seni tinggi karya dari para seniman dan pemahat terkanal Bali sampai Asia. Tempat-tempat tersebut merupakan beberapa destinasi menarik yang ada di sekitar villa, dan masih banyak tempat-tempat menarik lainnya.

    Fasilitas kamar Anulekha Resort and Villas Ubud Bali

    Memiliki sejumlah total 25 kamar, Anulekha Resort and Villas Ubud Bali berusaha sekuat tenaga agar membuat para tamunya merasakan kenyamanan seperti berada di rumah sendiri. Seluruh unit kamar yang luas di villa ini menampilkan pencahayaan yang hangat memikat. Setiap kamar yang selalu terjaga kebersihan dan kerapihannya juga telah dilengkapi dengan AC, ruang tamu, ruang makan, dan dapur pribadi, kotak penyimpanan, tersedia juga pemutar DVD dan TV kabel di dalam kamar, layanan bangun pagi, meja tulis, ketel listrik, pengering rambut, shower dan bak mandi terpisah, serta akses internet via Wi-Fi yang bisa diakses dalam kamar, anda juga dapat menikmati pemandangan kolam renang dan taman dari semua kamar. Dengan fasilitas kelas atas dan pelayanan yang ramah di resort ini, akan membuat pengalaman menginap dan berlibur anda menjadi tiada banding.

    Fasilitas Anulekha Resort and Villas Ubud Bali

    Untuk memanjakan para tamunya, Anulekha Resort and Villas Ubud Bali telah menyiapkan dan menawarkan beberapa fasilitas yang masih terjaga dengan baik kualitasnya. Dari mulai fasilitas rekreasi dan hiburan seperti taman yang indah dan dapat anda akses sepanjang hari, sebuah kolam renang outdoor, berbagai layanan dari mulai layanan meja depan yang siap melayani dalam 24 jam, layanan massage, layanan spa, layanan bangun pagi, layanan antar-jemput bandara, layanan pemesanan tiket perjalanan, layanan city tour, sampai layanan kamar. Juga ada tempat parkir gratis yang memadai bagi anda yang membawa serta kendaraan pribadi, parkir valet, penitipan bagasi, concierge, serta akses Wi-Fi gratis di seluruh area villa. Villa ini juga menyediakan layanan BBQ bagi anda yang menginginkan pesta bersama keluarga atau kolega.

    Restoran di Anulekha Resort and Villas Ubud Bali

    Dalam hal bersantap para tamu, pihak Anulekha Resort and Villas Ubud menyediakan sebuah restoran yang mereka beri nama "Silungan Restaurant", restoran ini menyajikan beragam hidangan khas lokal yang tentunya kaya akan cita rasa bumbu yang berasal dari rempah-rempah Bali, sampai dengan beberapa menu makanan dari Barat yang merupakan favorit banyak orang. Dengan adanya rindang pepohonan palem di sekelilingnya, akan membuat waktu bersantap anda dan pasangan maupun keluarga terasa begitu spesial.

    IDR -
    see detail
    Jadwal Pembayaran
    -
    -
    maksimal 0 orang •
    Harga long stay tersedia
    lihat semua tipe
    Kamar sudah tersewa.
    Silahkan pilih tanggal lain.
    Check - In
    Check - Out
    Durasi
    Durasi
    gunakan kupon
    Total
    Details & Add On
    Bagikan properti ini