1. Pembuatan member parkir hanya untuk tamu dengan minimal sewa 3 bulan.
2. Penggunaan fasilitas gedung dan parkir mengikuti aturan yang berlaku dari masing-masing gedung / building management apartment dan ketentuan dapat berubah sewaktu-waktu.
Mencari hunian di Jakarta bukan lagi merupakan hal yang sulit. Banyak hunian dengan berbagai macam fasilitas dan harga yang dapat Anda pilih. Salah satunya adalah 2BR Tower Akasia @ Kalibata City Apartment. Hunian ini cocok untuk Anda yang memiliki mobilitas yang tinggi.
Dengan desain minimalis, hunian ini tetap mempertahankan konsep kenyamanannya. Memilki dua kamar tidur yang akan membuat waktu istirahat Anda menjadi lebih berkualitas. Ruangannya didominasi dengan wallpaper bermotif cantik yang akan menambah kesan ruangan menjadi indah. Ruang tamunya yang luas memungkinkan Anda untuk berkumpul. 2BR Tower Akasia @ Kalibata City Apartment dapat disewa secara bulanan atau tahunan.
Berlokasi strategis di bilangan Selatan Jakarta, 2BR Tower Akasia @ Kalibata City Apartment dapat ditempuh beberapa menit dari tempat-tempat berikut: Stasiun Duren Kalibata 5 menit (1,8 km); Taman Makam Pahlawan 3 menit (650 meter); Terminal Pasar Minggu 15 menit (3,7 km); RS Tria Dipa 8 menit (1,9 km); Patung Dirgantara 21 menit (6,4 km).
Untuk Anda yang ingin pergi ke pusat perbelanjaan, dari 2BR Tower Akasia @ Kalibata City Apartment terdapat beberapa pusat perbelanjaan, seperti Plaza Kalibata 8 menit (2,7 km); Kalibata City 2 menit (270 m); dan Superindo Duren Tiga 10 menit (3,1 km). Hunian ini juga dekat dengan tempat yang terkenal; dengan kulinernya, yaitu Pusat Kuliner Malam Kalibata 5 menit (1,3 km).
Hunian dengan desain minimalis ini memiliki dua kamar tidur dilengkapi dengan kasur tipe queen dan single. Kamar mandinya dilengkapi dengan shower. Beberapa fasilitas yang dapat digunakan untuk menunjang kebutuhan hidup Anda seperti TV, AC, meja dan kursi, dispenser, kulkas dan lain-lain. Selain itu apartemen ini juga dilengkapi dengan dapur. Untuk masalah keamanan, apartemen ini dilengkapi dengan CCTV di area publik.