Hunian seluas 3000 m2 yang dikelilingi oleh hamparan sawah luas dengan Gunung Merapi sebagai latarnya. Lokasi yang sempurna untuk Anda yang menginginkan liburan terbaik. Jaraknya 45 menit dari Bandara Adisucipto.
Menginap di dalam vila saja sudah jadi rekreasi tersendiri untuk Anda. Namun, tak lengkap rasanya jika Anda belum jalan-jalan mengunjungi wisata di sekitar Jogja. Bagi Anda yang ingin menikmati keindahan alam Gunung Merapi, Anda bisa ikut lava tour dengan mengendarai jeep berkeliling mengunjungi beberapa situs sejarah seperti, lokasi benteng dan sisa-sisa tragedi letusan Gunung Merapi. Anda juga bisa mengunjungi Ullen Sentalu dan Telogo Putri yang masing-masing hanya berjarak 15 menit.
Bagi yang suka wisata kuliner, Anda dapat mengunjungi beberapa tempat terkenal seperti, The House of Raminten, Kopi Klothok, Boyong Resto, dan Muara Kapuas yang berjarak hanya 10 menit berkendara dari Villa Pakem.
Sementara, untuk Anda yang ingin wisata belanja atau sekadar membeli kebutuhan harian, Anda bisa jalan-jalan ke Hartono Mall, Superindo, dan Lotte Mart yang berjarak hanya 30 menit berkendara dari vila. Untuk memudahkan, Anda bisa juga menyewa mobil untuk pergi ke mana-mana.
Sejak pertama kali menginjakkan kaki di Villa Pakem, Anda akan merasakan suasana budaya Jawa yang kental dengan adanya taman indah dengan rerumputan hijau dan bunga-bunga. Ditambah lagi dengan kolam renang dan rumah bangunan khas Jawa yang menawan. Saat memasuki vila, Anda akan melihat ornamen dan lukisan-lukisan unik yang memanjakan mata.
Tersedia fasilitas AC, TV kabel, internet wi-fi untuk kenyamanan Anda menginap di Villa Pakem. Dapur pun tersedia dengan peralatan lengkap, seperti dispenser, kompor, microwave, penanak nasi, dan kulkas. Untuk kamar mandi telah terpasang bathtub dan shower air panas. Anda pun bisa menikmati kesegaran berenang di kolam renang dengan taman yang mengelilinginya.