Sewa Apartemen Tangerang Selatan dengan Harga Terjangkau Per Bulannya
Tangerang Selatan merupakan sebuah kota yang terletak di Tatar Pasundan provinsi Banten, Indonesia. Kota Tangerang Selatan menjadi salah satu kawasan yang banyak diminati sebagai tempat bermukim. Hal ini lantaran meskipun kota ini masih memiliki usia yang muda, namun dari perkembangan kota terbilang sangat pesat. Hampir di segala bidang yang ada di kota ini mengalami kemajuan, mulai dari infrastruktur jalan, transportasi darat, fasilitas pendidikan, rumah sakit, tempat kuliner, tempat wisata, pusat perbelanjaan, pertanian dan perikanan. Sehingga memang bisa dikatakan fasilitas di kota ini terbilang sangat lengkap dan maju.
Rekreasi Sekitar Tangerang Selatan
Mencari tempat rekreasi di sekitar Tangerang Selatan bukanlah hal sulit. Karena memang di kawasan ini banyak sekali mall-mall megah yang bisa digunakan untuk pergi refreshing maupun berbelanja. Slain itu juga terdapat banyak wahana rekreasi selain mall yang tak kalah menarik. Untuk wisata mall Anda bisa mengunjungi Living World Alama Sutera, ITC BSD Mall, AEON Mall, BSD Junction, Mall WTC Matahari, IKEA Mall Alam Sutera, Teras Kota Mall BSD City, Plaza Bintaro Jaya, Lotte Mart Wholesale Ciputat, dll. Sedangkan tempat wisata selain mall, seperti Ocean Park BSD City Serpong, Scientia Square Park, Taman Wisata Situ Gintung, Tirta Sanita, Taman Kota 2 BSD, Museum Layang-layang, Kandank Jurank Doank, dll.
Kuliner Sekitar Tangerang Selatan
Bagi Anda yang berdomisili di Tangerang Selatan atau sedang berada di kawasan ini, jangan sampai melewatkan untuk mencicipi beberapa kuliner terbaik kota ini. Bagi Anda yang hobi melakukan wisata kuliner ataupun ingin memanjakan lidah dengan makanan yang lezat, ada beberapa tempat makan yang bisa Anda kunjungi, seperti Soto Betawi Haji Mamat, Bakso Jawir Serpong, Kedai Sugoi, Lesehan Mencong, Raja Kepiting, Bakso Lesus, Warung Sate Pak Dadi, Sate Bebek Khas Banten, Warung Nasi Tutug Oncom, Hommie Cafe’, dll.
Akses Menuju Tangerang Selatan
Bagi Anda yang datang dari luar Pulau Jawa menuju Tangerang Selatan, maka bisa menggunakan moda transportasi pesawat dan mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Sedangkan bila Anda berasal dari kota-kota lain di Pulau Jawa, maka ada beberapa pilihan jenis transportasi yang bisa digunakan. Bisa dengan menggunakan transportasi pribadi, seperti sepeda motor, mobil, dll. Atau bisa juga menggunakan moda transportasi umum, seperti kereta api, bus AKAP, dll.
Pilihan Sewa Apartemen Sekitar Tangerang Selatan
Sebagai kawasan dengan fasilitas yang lengkap, tak heran jika banyak yang datang ke kota Tangerang Selatan untuk kuliah, mencari pekerjaan, dll. Jika Anda dalam waktu dekat ingin berkuliah di salah satu universitas di kawasan ini ataupun bekerja di kawasan ini, maka mencari tempat tinggal di tempat perantauan menjadi salah satu hal yang menjadi perhatian. Menyewa apartemen mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat dan menarik. Karena mampu memberikan hunian yang nyaman dan berfasilitas lengkap. Bahkan rata-rata juga sudah berada di lokasi yang strategis sehingga memudahkan dalam kegiatan sehari-hari. Nah, agar semakin memudahkan Anda, berikut ini Travelio akan merekomendasikan beberapa sewa apartemen di sekitar Tangerang Selatan yang strategis dan terjangkau, antara lain:
- Brand New Studio Tree park Apartment near ICE BSD by Travelio - Tangerang.
Apartemen ini sangat cocok bagi Anda yang mencari hunian yang nyaman dan seperti rumah sendiri. Letaknya sangat dekat dengan ICE BSD dan pusat perbelanjaan AEON Mall BSD. Sangat cocok sebagai tempat tinggal pekerja atau pebisnis. Fasilitas yang diberikan dari apartemen seluas 21 sqm ini, yaitu 1 kasur queen size, televisi, kamar mandi lengkap dengan peralatannya, dapur lengkap dengan peralatannya, dan pendingin ruangan. Selain itu juga masih ditunjang dengan berbagai fasilitas gedung yang membuat nyaman. Sewa per bulan kurang lebih 2,5 jutaan saja.
- Simply Studio Room Akasa Apartment by Travelio - Tangerang.
Akasa Pure Living berada tidak jauh dari Taman Kota 1 BSD, yaitu hanya berjarak sekitar 1,8 km. Akses ke beberapa tempat penting pun sangatlah mudah, seperti Stasiun Rawa Buntu, ICE BSD, Ocean Park BSD Serpong, Living Worl BSD, Bintaro Jaya Xchange Mall, dan AEON Mall. Apartemen ini sangat cocok bagi pebisnis yang memiliki keperluan di area Tangerang Selatan. Fasilitas yang akan didapatkan berupa ruang studio, dapur, dan satu kamar mandi. Untuk tarif sewa per bulan sekitar 2,3 juta saja.
- Spacious 2BR Paragon Village Apartment near Supermall Karawaci by Travelio - Tangerang.
Apartemen ini memiliki konsep one stop living dan terletak di Karawaci, Tangerang. Dari lokasinya ini sangat mudah untuk mengakses ke beberapa tempat penting, seperti Supermall Karawaci, Summarecon Mall Serpong, dll. Memiliki luas 38,59 sqm, fasilitas yang akan didapatkan berupa 2 kamar tidur, ruang tamu, dapur, dan satu kamar mandi. Selain itu apartemen ini sudah dilengkapi dengan fasilitas gedung, seperti kolam renang outdoor, fitness center, laundry berbayar, dll untuk kenyamanan saat tinggal. Harga sewa per bulan sekitar 2,3 juta saja.
- Simply Studio Room Ayodhya Apartment near Tangerang City by Travelio - Tangerang.
Apartemen Ayodhya bertipe studio dan cocok sebagai hunian bagi Anda yang beraktivitas di kota Tangerang. Lokasinya sangat dekat dengan Supermall Karawaci dam Mall Alam Sutera. Dengan luas 23 sqm, fasilitas yang diberikan berupa 1 kasur queen size (160x200), pendingin ruangan, televisi, akses Wi-fi gratis, perlengkapan mandi, peralatan makan dan memasak. Selain itu juga sudah dilengkapi dengan fasilitas tambahan, seperti access card, CCTV in public area, fitness center, elevator, playground, dan swimming pool. Untuk harga sewa per bulannya sendiri sekitar 2.4 jutaan saja.
- Affordable Studio 4 pax Beverly 90210 Apartment by Travelio - Tangerang.
Apartemen bertipe studio ini terletak di lokasi strategis Gading Serpong, Tangerang. Letaknya sangat dekat dengan pusat perbelanjaan Living World. Dengan luas apartemen 29,79 sqm, fasilitas yang diberikan berupa 2 kasur dengan masing-masing berukuran king (180x200) dan super single (120x200), pendingin ruangan, televisi, akses Wi-fi gratis, perlengkapan mandi, peralatan makan dan memasak. Selain itu juga sudah tersedia fasilitas tambahan, seperti kolam renang. Cocok untuk hunian bagi pekerja maupun pebisnis. Untuk tarif sewa per bulan sekitar 2,5 jutaan saja.
Keuntungan Menyewa Apartemen Tahunan di Sekitar Tangerang Selatan
Menyewa apartemen tahunan di sekitar Tangerang Selatan yang strategis dan terjangkau memang cukup susah-susah gampang, mengingat kawasan ini termasuk cukup elite. Namun melalui Travelio, mencari apartemen untuk disewa tahunan sekitar Tangerang Selatan dengan kriteria tersebut bukanlah hal yang sulit. Berbagai keuntungan bisa didapatkan dengan menyewa apartemen tahunan melalui Travelio, seperti mudah dan cepat dalam proses mencari hunian maupun melakukan sewa, sudah melalui proses standarisasi, fully furnished lengkap hingga bagian peralatan dapur, serta pembayaran yang bisa dicicil bahkan tanpa kartu kredit.
tampilkan lebih sedikit