Sewa Rumah Kontrakan di Langkawi Dekat Kilim Karst Geoforest Park

- Akomodasi yang sama. Harga Lebih Murah.

Tidak ada hotel yang tersedia saat ini.

Asia Tenggara mempunyai lingkungan alam yang indah dan beragam. Terbukti dari banyaknya tempat wisata alam yang ada di kawasan ini. Salah satunya yang patut Anda kunjungi adalah kawasan Kilim Karst Geoforest Park di Malaysia. Di tempat ini, Anda bisa melihat keanekaragaman hayati yang berada di daerah pantai negara tetangga.

Tentang Kilim Karst Geoforest Park

Di kawasan konservasi ini, Anda bisa melihat kawasan yang penuh dengan bebatuan kapur atau karst, dan merupakan formasi yang sangat tua di negara ini, dengan umur lebih dari 400 juta tahun. Anda juga bisa berpetualang di hutan yang berada di atas bebatuan kapur ini. Menyusuri hutan Mangrove, mengagumi Stalaktit dan Stalakmit, serta mengamati berbagai fosil yang ada di sini, Anda akan ikut mempelajari tentang ekosistem di tempat ini. Selain melihat pemandangan alam yang luar biasa, Anda juga bisa memberi makan monyet-monyet liar yang ada di sini. Pemandu wisata yang bersama dengan Anda akan memberikan Anda kacang untuk diberikan kepada mereka. Berperahu, kayak, dan jet ski juga bisa dilakukan.

Informasi Kilim Karst Geoforest Park

Anda bisa mengunjungi tempat ini melalui tur yang sudah tersedia. Tur ada pada hari Senin, Rabu, dan Jumat, dan dimulai dari pukul 09.00 pagi atau 08.00 pagi. Tur bisa berlangsung selama 5 jam lebih, karena itu sebaiknya Anda mengenakan pakaian yang nyaman, membawa minum sendiri, dan juga tabir surya. Harga untuk tur bervariasi, dimulai dari RM 200 sampai dengan RM 450.

Mau Cari apa di Travelio?
Rumah Kontrakan di Langkawi
Pencarian Populer Dekat Kilim Karst Geoforest Park