MARI BERJELAJAH

Pantai Drini
Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, Gunung Kidul, Yogyakarta (Jogja)
Wisata Alam , Tempat Bermain & Hiburan
tentang Pantai Drini

Siapapun yang pernah ke area Gunungkidul, Yogyakarta, tentunya pernah mendengar tentang Pantai Drini. Pantai yang satu ini merupakan salah satu dari sekian banyak pantai di Yogyakarta yang menawarkan keindahan laut selatan. Kenapa Pantai Drini spesial?

Penamaan Pantai Drini mengikuti nama tumbuhan Pemphis acidula yang banyak tumbuh di sekitar pulau kecil dekat pantai. Masyarakat lokal banyak menyebutnya drini. Yang menarik adalah, jika laut surut, kita bisa dengan mudah memijakkan kaki ke pulau kecil tersebut. Meskipun sekarang tak ada lagi pohon drini yang tumbuh di sekitar pantai, namun kecantikan pantai yang satu ini tidak pernah berkurang sedikit pun.

Area timur dan barat di Pantai Drini berbeda. Di timur, barisan tebing berdiri tegak dan kokoh, garang membingkai dengan langit dan deburan ombak. Dan di area barat, anda akan dapat melihat perahu nelayan yang tambat. Ini karena Pantai Drini adalah kampung nelayan tradisional serta menjadi jalur nelayan datang dan pergi menuju samudera.

Anda bisa menikmati hangatnya air laut yang dijamin akan membuat relaks seluruh badan, atau bersantai sambil menikmati ikan bakar yang diambil dari hasil tangkapan nelayan setempat. Benar - benar paduan wisata yang sangat lengkap!

Harga Tiket dan Lokasi Pantai Drini

Pantai Drini terletak di Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta. Untuk berkunjung ke Pantai Drini, anda harus membayar Rp 10 ribu sebagai retribusi.